Sikap Jokowi ( Joko Widodo) sebagai seorang pemimpin menarik perhatian public, boleh jadi karena sikap yang ditunjukan Jokowi sebagai seorang pemimpin bisa dibilang “langka” untuk saat ini. Merakyat, tampil apa adanya, sederhana serta bicara apa adanya. Satu lagi sikap Jokowi yang mengundag perhatian publik seperti yang diberitakan Antaranews.com. (kamis 18/10/12)
Kita bisa banyangkan, bagaimana jika semua pemimpin pusat atau daerah mengambil sikap yang ditunjukan Jokowi, maka alangkah eloknya negeri ini. ALangkah harmonisnya hubungan pemimpin dengan rakyatnya. Namun tentu ada saja pihak-pihak yang kurang setuju dengan pola kepemimpinan Jokowi, terutama mereka-mereka yang prilakunya bertolak belakang dengan apa yang diperlihatkan Jokowi. (Ulasan Boy Yendra Tamin)
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengatakan dirinya tidak meminta mobil merk Toyota Land Cruiser yang ada di Balai Kota."Saya tidak tanda tangani kuitansi mobil baru, saya tidak minta dan tidak tahu ada pengadaan mobil. Itu datangnya sebelum saya masuk ke Balai Kota Jakarta," kata Gubernur yang akrab disapa Jokowi kepada wartawan di Balai Kota Jakarta, Kamis (18/10).Menurut Jokowi yang merupakan Gubernur Jakarta periode 2012-2017, dirinya belum menentukan apakah akan memakai mobil tersebut atau tidak karena tidak mengetahui pengadaan kendaraan Land Cruiser tersebut."Saya belum mengerti barangnya ada dimana itu, nomornya juga belum ada masa saya disuruh pakai," jelas Jokowi.Dia mengaku lebih nyaman menggunakan kendaraan MPV jenis Kijang Innova ketimbang kendaraan tersebut."Kendaraan ini (Innova) juga masih pinjam (rental), saya kan rental tiga unit karena kendaraan belum disiapkan," jelas dia.Gubernur mengatakan, pada Rabu (18/10) dirinya sudah meminta kendaraan dinas jenis Kijang dari Pemprov sebanyak satu unit.Jokowi menambahkan jika mobil Esemka datang di Jakarta, maka dirinya lebih memilih kendaraan buatan siswa Sekolah Menengah Kejuruan di Surakarta tersebut.(rr)
Jokowi (Foto:Antaranews.com) |
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar